Photo by liburananak.com

About The Lost World Castle

liburananak_thelostworldcastle

Tempat wisata yang menawarkan spot foto unik kini makin banyak bermunculan. Mengikuti perkembangan zaman di mana berfoto menjadi sebuah keharusan tiap kali mengunjungi tempat baru. Dari yang memanfaatkan keindahan alam asli, sampai yang menggabungkannya dengan latar buatan agar lebih menarik.

Jogja dan sekitarnya menjadi salah satu kawasan yang tidak pernah berhenti berinovasi. Tempat-tempat wisata semacam itu terus bermunculan dan semuanya memiliki keunikan sendiri-sendiri. Kini di kawasan lereng Merapi, bahkan masuk dalam Kawasan Rawan Bencana (KRB) atau Zona Merah, berdiri sebuah tempat wisata baru bernama The Lost World Castle (TLWC).

Menawarkan keindahan berupa bangunan mirip Benteng Takeshi, wahana-wahana di sini memanfaatkan batu sisa erupsi Merapi sebagai bahan bakunya. Saat kabut turun, suasana jadi makin menarik untuk latar foto.

The Lost World Castle terletak di Desa Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman. Kalau masih ingat letusan dahsyat Merapi tahun 2006 silam, Desa Kepuharjo sering disebut dalam acara-acara berita sebagai wilayah yang paling parah terkena dampak erupsi. Hal itu memang benar terjadi, karena erupsi Merapi 2006 menyapu bersih sebagian kawasan Kepuharjo.

Melihat kedahsyatan letusan Merapi kala itu, pihak pengelola menamai spot wisata ini dengan The Lost World Castle. Artinya, kastil di kawasan yang bisa ‘hilang’ disapu bersih oleh amukan Gunung Merapi.

Selain bangunan megah mirip Benteng Takeshi, di TLWC juga terdapat beberapa spot foto menarik. Memanfaatkan pemandangan Gunung Merapi yang berdiri megah, pengelola membangun replika sayap berukuran besar, tangga menjulang ke atas dengan gapura di ujungnya yang disebut paradise gate, serta awan buatan sebagai pijakan.

Latar sayap dan paradise gate menjadi latar foto yang paling panjang antriannya. Jika pengunjung beruntung tiba di sana saat kabut turun, hasil foto makin maksimal. Seakan-akan seperti sedang terbang menembus awan, atau berjalan menuju ‘surga’.

Ada juga spot 3D trik berupa permadani terbang dan air terjun yang tak kalah menarik dijadikan latar foto. Beberapa pohon sakura tiruan juga berdiri di sana menjadikan suasana kian menarik.

Harga tiket masuk yang perlu kamu bayar untuk menikmati keindahan TLWC adalah Rp 25.000 per orangnya, belum termasuk ongkos parkir. Di sekitar sana juga terdapat penginapan murah, hanya Rp 50.000 per malamnya.

Sumber: travel.idntimes.com

 liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

liburananak_thelostworldcastle

Lokasi       : The Lost World Castle

                  Kepuharjo, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta

Buka        : Weekday 07.00-18.00

                 Weekend 06.00-18.00

Harga tiket: Rp 25.000

You need to Login or Register to post a review


Recommended Hotels & Restaurants


You need to Login or Register to ask a questions


You might also like this place

Download Our Apps